MAN 2 Nganjuk Adakan Tes Psikologi untuk Siswa/i Baru

            MAN 2 Nganjuk – MAN 2 Nganjuk mengadakan tes psikologi untuk siswa/siswi baru tahun pelajaran 2018/2019 (14/7). Tes yang dimulai sekitar pukul 08.00 ini diikuti oleh hampir 300 peserta didik baru. Mereka terbagi dalam 8 ruang kelas. Tes ini MAN 2 Nganjuk bekerjasama dengan sebuah lembaga psikologi terapan.
            Tes psikologi ini antara lain bertujuan untuk mengetahui bakat siswa/siswi secara akademis. Nantinya hasil tes digunakan untuk penjurusan. Jurusan Matematika dan Ilmu Alam (MIPA), Ilmu-Ilmu Sosial (IPS), dan Ilmu-Ilmu Keagamaan.  
            Tes ini rutin dilaksanakan setiap tahun untuk peserta didik baru. Saat tes, peserta mengerjakan soal pada lembar yang telah disediakan. Mereka diberi waktu 90 menit. Setiap ruang terdapat seorang pengawas dari lembaga psikologi yang bersangkutan. Nantinya lembar hasil tes akan diberitahukan pada peserta didik (pg).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *